Gubernur Jawa Barat H. Ahmad Heryawan, saat menyerahkan Penghargaan Revitasilasi Poyandu  kepada Bupati Karawang dr. Cellica Nurrachadiana pada saat Apel Besar PNS Provinsi Jawa Barat dilapangan Gasibu Kota Bandung,

Pemerintah Kabupaten Karawang terus melakukan pembenahan diberbagai sektor pembangunan, agar hasil pembangunan ini dapat dirasakan oleh seluruh masyarakat Kabupaten Karawang, yang salah satu pembenahannya pada Revitalisasi Posyandu.
Hal itu tentu diapresiasi oleh Pemerintah Provinsi Jawa Barat dengan memberikan penghargaan Revitalisasi Posyandu Tahun 2016 kepada Kabupaten Karawang yang diberikan langsung oleh Gubernur Jawa Barat H. Ahmad Heryawan kepada Bupati Karawang dr. Cellica Nurrachadiana pada saat Apel Besar PNS Provinsi Jawa Barat dilapangan Gasibu Kota Bandung, pada Jum’at (19/8).
Gubernur Jawa Barat dalam amanatnya menyampaikan, bahwa kepada seluruh aparat pemerintah daerah untuk melakukan program pembangunan yang lebih tertata dan bermanfaat kepada masyarakat. “kepada Bupati/Walikota didaerahnya, agar selalu mengedepankan sukses pelaksanaan pembangunan melalui paradigma baru penyusunan program dan anggaran yang berorientasi pada output dan outcome kelembagaan, serta memiliki indikator yang jelas, terukur, dan mudah dipahami oleh seluruh pegawai dan auditor intern maupun ekstern Pemda,”ungkapnya
Selanjutnya dalam hal kegiatan dan penyerapan anggaran supaya di buat lebih cermat, sehingga bisa direalisasikan tepat waktu dan tepat sasaran. Gubernur juga menginstruksikan kepada Bupati/Walikota supaya bisa mempertahankan predikat Wajar Tanpa Pengecualiaan (WTP), sebagai salah satu indikator pengelolaan keuangan daerah yang dilakukan secara transparan dan akuntabel. “Opini WTP ini penting juga sebagai salah satu representasi APBD yang berorientasi pada kemajuan pembangunan daerah dan kesejahteraan masyarakat,” pungkasnya.
Apel Besar PNS ini juga sekaligus peringatan Hari Ulang Tahun Provinsi Jawa Barat ke 71, dan Pemerintah Provinsi Jawa Barat telah meraih 225 Penghargaan Nasional dalam kurun waktu 2008-2016, serta pada kurun waktu 19 Agustus 2015 sampai 18 Agustus 2016 telah berhasil meraih 40 penghargaan nasional di berbagai bidang.
Pada kesempatan tersebut hadir Wakil Gubernur Jawa Barat, Kepala Daerah se Provinsi Jawa Barat, unsur Forkominda Provinsi Jawa Barat, serta perwakilan PNS di masing-masing Kabupaten/Kota di Jawa Barat. (@Gala)

Tags Berita: